5 Tips Sukses Melamar Posisi Sebagai Penerjemah Lepas

Berminat untuk bekerja sebagai tenaga lepas di agensi penerjemahan?

Kamu datang ke tempat yang tepat. Persaingannya cukup berat dan hal ini tidak perlu diragukan lagi. Perusahaan penerjemahan menerima sejumlah besar lamaran dari tenaga lepas setiap minggunya. Standarnya tinggi, persaingannya sengit, dan kebutuhan untuk menonjolkan lamaran Anda lebih besar dari biasanya. Jadi penulis berpikir untuk memberikan kamu beberapa panduan. Berikut ini adalah 5 tips utama tentang cara membuat surat lamaran yang gemilang ke .

  1. Selidiki Agensi Penerjemahan Yang Kamu Incar

Berbicara tentang perihal mendapatkan perhatian tim SDM agensi, korbankan sedikit waktumu untuk menyelidiki latar belakang perusahaan dimaksud.

Tingkatkan peluangmu untuk berhasil dengan menyesuaikan surat lamaran kamu untuk masing-masing agensi, berdasarkan penyelidikan yang telah kamu lakukan. Surat pengantar yang bersifat spesifik, terpersonalisasi, dan menunjukkan persisnya mengapa kamu ingin bekerja untuk perusahaan tersebut akan membantu kemajuan ke tahap berikutnya. Menunjukkan pengetahuan tentang misi, budaya dan etos kerja perusahaan juga akan membuat tim perekrutan agensi penerjemahan terkesan. Surat pengantar yang patut dicontoh dengan jelas menyatakan mana kriteria pemilihan yang dipenuhi oleh kandidat, dan menawarkan keterampilan dan pengalaman yang dapat dialihkan untuk menutupi kekurangan yang ada. Kandidat terbaik juga menyesuaikan CV mereka dengan jabatan yang diinginkan, dengan menyoroti kekuatan dan keterampilan utama yang berlaku untuk peranan tersebut.

  1. Jalani proses perekrutan yang baik dan benar

Proses perekrutan oleh agensi harus ditanggapi secara serius. Berdasarkan contoh, sejumlah besar pelamar gagal menyadari bahwa kebanyakan agensi penerjemahan memiliki bagian perekrutan khusus di situs webnya, yang memperinci spesifikasi minimum, dan memberikan tautan untuk menghubungi tim perekrutan mereka. Malahan banyak pelamar yang menyampaikan surat lamarannya ke alamat surel yang keliru, yaitu alamat surel yang memang dirancang untuk menampung pertanyaan tentang order penerjemahan dari para klien, bukannya mengunjungi halaman perekrutan yang ada. Yang lain menghubungi anggota tim agensi penerjemahan di portal jaringan kerja, seperti LinkedIn, seringkali mengirimkan pesan ke orang yang tidak menangani proses perekrutan.

Membiasakan diri kamu dengan proses perekrutan perusahaan agar menghubungi tim yang benar tidak hanya menghemat lalu lintas surel yang tidak perlu bagi kedua belah pihak, namun juga menunjukkan kecerdikan. Terlebih lagi, hal tersebut memastikan bahwa surat lamaran kamu dilihat oleh penerima yang dimaksudkan – sebuah situasi yang saling menguntungkan kedua belah pihak.

  1. Periksa Persyaratannya

Banyak agensi penerjemahan yang memiliki persyaratan ketat dalam merekrut tenaga lepas. Kebanyakan perusahaan mengharuskan gelar sarjana dan beberapa tahun pengalaman sebagai penerjemah atau juru /interpreter. Perusahaan yang biasanya menerjemahkan bagi klien di industri tertentu juga akan seringkali mencari tenaga lepas spesialis. Memastikan bahwa Anda memenuhi semua persyaratan ini sebelum mulai membuat surat lamaran kamu sangatlah dianjurkan, karena hal itu menghindari terbuangnya waktu pemberi kerja dan pelamar secara percuma. Fokuskan upaya kamu pada perusahaan yang memiliki kriteria pemilihan yang cocok dengan pengalaman, riwayat kerja, dan spesialisasi kamu. Jika kamu memiliki pengalaman yang luas dan kaya dalam menyelesaikan terjemahan di bidang keuangan, fokuskan upaya kamu pada agensi yang mengkhususkan diri dalam terjemahan di bidang keuangan, dengan memanfaatkan sebaik-baiknya pencapaian kamu terdahulu di bidang ini.

  1. Berhati-hatilah dengan penggunaan kata-kata yang keliru

Terkadang kata-kata surel lamaran yang diterima bisa membuat pembacanya mengerutkan alis. Mengklaim bahwa pengirimnya “berbakat”, “terlahir dengan lidah ganda”, atau memiliki “kemampuan luar biasa yang tidak wajar” kadang-kadang sampai di kotak masuk surel tim HRD.
Meskipun kamu berpikir bahwa dengan memberi judul surel lamaran kamu ‘Lamaran penerjemah: Inggris ke Indonesia’ gagal untuk menarik perhatian, mayoritas agensi penerjemahan adalah jenis orang-orang yang lebih menyukai keterusterangan, ketelitian, dan keakuratan. Dengan kata lain, ketelitian dan keakuratanlah yang dilakukan oleh perusahaan penerjemahan. Kata-kata yang langsung ke intinya, dan melewatkan hal-hal yang berlebihan atau embel-embel tertentu, akan menarik perhatian tim perekrut.

  1. Gunakan bahasa Inggris yang sempurna

Sudah jelas bahwa isi surel lamaran kamu harus ditulis dan diformat dengan baik. Di agensi penerjemahan, penulisan, pemformatan dan penyajian yang baik sangatlan penting. CV kamu harus mengikuti alur yang sama: calon pemberi kerja akan memandang CV kamu sebagai cara untuk memeriksa kemampuan berbahasa Inggris, tata bahasa tanpa cela dan penyajian yang baik.

Surat pengantar yang terpersonalisasi, baik yang menyusun isi surel atau disertakan sebagai lampiran, akan meningkatkan lamaran kamu, jadi jangan melewati langkah penting ini. Berusaha sebaik-baiknya dalam tahap ini berarti bahwa kamu memiliki kemungkinan lebih besar untuk membuat perusahaan incaran kamu terkesan.

Previous Entries

… tulisan ini berusaha memberikan contoh pekerjaan yang bisa diperoleh oleh penerjemah lepas dari agensi penerjemahan. Pekerjaan yang umum ditawarkan  …

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*
*

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hubungi Kami
Arah Jalan
× Ada yang bisa kami bantu?